Home > Event > ...

MAKRAB Departemen Bangunan

Halo SNIPers, bagi kalian yang kelas 10 gak terasakan sudah hampir 3 bulan kita bersekolah di SMKN 1 Balikpapan. Dan sudah banyak kegiatan yang telah dilaksanakan, salah satu kegiatan yaitu Malam Keakraban atau MAKRAB.

Sebelumnya sudah ada Departemen Mesin, IT dan Otomotif yang melaksanakan MAKRAB itu sendiri. Dan tanggal 7 sampai 8 September kemarin, giliran anak-anak Departemen Bangunan nih yang melaksanakan MAKRAB.

Tujuan dari MAKRAB ini sendiri untuk menjalin hubungan silaturahmi antar sesama siswa dan siswi Departemen Bangunan agar lebih mengenal satu sama lain. Karena dari pengalaman-pengalaman sebelumnya, para siswa dan siswi tidak mengenal satu sama lain yang satu Departemen tetapi beda kelas.

Para peserta MAKRAB diambil dari kelas 10, dengan jumlah total 216 peserta secara keseluruhan. Tetapi, banyak yang berhalangan dan pada akhirnya izin. Jadi hanya ada sekitar 150 peserta kegiatan yang ikut. Untuk panitia MAKRAB diambil dari kelas 11 dan 12 dengan jumlah 38 orang.

Dan seperti MAKRAB yang lain, banyak games dalam kegiatan ini yang pastinya seru. Tujuan dari games tersebut dimaksudkan untuk para siswa dan siswi Departemen Bangunan untuk berinteraksi dan bekerjasama sebagai team, walaupun dari kelas yang berbeda.

"Pesan saya untuk adik-adik agar nanti bisa lebih mudah diatur, dan untuk para panitia agar bisa lebih bekerjasama. Kesan saya untuk MAKRAB tahun ini yaa seneng sih, tapi yaa capek juga". Pesan dan kesan Citra Dwi Faradillah kelas XII DPIB 2, selaku ketua panitia MAKRAB Departemen Bangunan.

Jurnalis (INA/ALD)

Ditulis oleh :

Nathanael Gordon Tanu